Kegiatan Yang Bisa Dilakukan Untuk Mengisi Akhir Pekan Anda

Kegiatan Yang Bisa Dilakukan Untuk Mengisi Akhir Pekan Anda

Apa rencana anda selama weekend ini? apa anda sudah membuat list, sudah memiliki jadwal. Memang di masa pandemi ini untuk berkegiatan jadi serba di batasi. Dan untuk melakukan apa pun harus mengikuti prosedur, protokol, dan untuk berpergian harus memiliki bukti vaksin, pcr, antigen, dan sebagainya. Sehingga membuat orang semakin seulit mendapatkan hiburan atau merencanakan weekend mereka. Sehingga banyak yang melakukan alternatif hiburan dan mengganti hobi.

Movie Marathon

Sebagian orang yang biasanya weekend jalan-jalan ke mall, nongkrong dengan teman, keluarga, quality time dengan orang tercinta. Menonton, spa, dan banyak hal. Harus terhenti karena masa pandemi. Dan ternyata banyak orang menggantinya dengan movie marathon. Dan untunglah ada netflix. Jadi orang-orang bisa menggunakannya sebagai media untuk menghabiskan waktu luangnya. Dan ini adalah salah satu yang dibutuhkan. Tapi untuk bisa menontonnya, anda harus berlangganan dulu ya. Dan harganya murah kok. Worth buat menonton sepuasnya selama sebulan. Dan banyak yang sudah mengumpulkan list, film apa saja yang akan di tonton. Apalagi jika filmnya memiliki banyak episode. Dan weekend menjadi waktu terbaik dalam melakukan semua itu. Dan ini bisa menjadi aktivitas baru untuk kalian lakukan di akhir minggu selama masa pandemi ini.

Berolahraga

Ada juga yang menggunakan weekend menjadi waktu yang tepat untuk berolahraga. Karena otot-otot yang sudah lama tidak digerakkan membuat orang menjadi lebih gendut dan semakin kaku. Sehingga ada beberapa orang mencoba menggunakan weekend untuk memanaskan lagi otot-otot mereka. Dan ini adalah salah satu hal yang bagus. Positive, dan menyehatkan. Ada yang memilih untuk berlari keliling kompleks. Melakukan yoga atau zumba di rumah, dan beberapa tempat gym yang ada kelas-kelasnya sekarang sudah dilakukan secara online, live, jadi anda bisa mengikutinya, dan melakukan di rumah. Dan ini seru. Jadi bagi anda yang sudah lama tidak menggerakan tubuh anda, ini adalah saat yang tepat untuk menggerakkan semua tubuh dan otot anda. Jadi selamat berolahraga untuk kalian semua di rumah.